Cara Mengatasi BSI Mobile Error Permintaan Kehabisan Waktu | Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Semoga ulasan ini dapat memberikan solusi bagi kalian yang sedang mengalami BSI Mobile dengan keterangan Error 'Permintaan Kehabisan Waktu'.
Error Permintaan Kehabisan Waktu biasanya muncul saat melakukan Aktivasi BSI Mobile bahkan sedang digunakan saat bertransaksi.
Apabila kemunculannya saat bertransaksi biasanya Error Permintaan Kehabisan Waktu di tandai dengan BSI Mobile keluar dengan sendirinya.
Sebagai tanda bahwa akan mengalami error Permintaan Kehabisan Waktu, BSI Mobile akan loading dengan cukup lama dan akhirnya tampil di layar Permintaan Kehabisan Waktu.
Berdasarkan pengalaman, secara umum Error Permintaan Kehabisan Waktu di sebabkan karena koneksi internet tidak stabil serta beberapa hal lain.
Oleh karena itu pada ulasan ini akan di bahas secara lengkap penyebab dan solusi BSI Mobile Error Permintaan Kehabisan Waktu, berikut ulasannya:
Permintaan Kehabisan Waktu Saat Aktivasi
Bagi kalian pengguna mobile banking Ex. Bank BRISyariah dan Ex. Bank BNI Syariah maupun Nasabah baru Bank Syariah Indonesia disarankan untuk menginstal dan aktivasi aplikasi BSI Mobile.
Namun pada saat proses aktivasi, tepatnya setelah memasukkan Nomor HP dan Kode Aktivasi, BSI Mobile mengalami loading yang cukup lama dan akhirnya menampilkan Permintaan Kehabisan Waktu, bahkan di ulangi beberapa kali namun BSI Mobile tetap menampilkan Permintaan Kehabisan Waktu.
Jika mengalami hal demikian, silahkan pastikan bahwa:
1. Koneksi Internet Stabil
Perhatikan koneksi internet kalian stabil, jika simbol koneksi internet menunjukkan simbol 'E' silahkan berpindah tempat yang memungkinkan simbol internet menjadi simbol 'H' atau dapat juga merubah sumber koneksi internet ke Wi-Fi.
2. Kurangi Halaman Aktif
Silahkan hapus semua halaman/layar HP yang aktif, sisa kan saja layar yang menampilkan BSI Mobile, hal ini dilakukan agar meningkatkan kinerja HP.
3. Pemasangan SIM Card
Jika HP kalian memiliki 2 slot SIM Card, pastikan bahwa Nomor HP yang terdaftar di sistem BSI Mobile terpasang di Slot 1.
4. Ketersediaan Pulsa
Nomor HP yang terdaftar harus tersedia pulsa, sebab di butuhkan pulsa untuk proses aktivasi.
6. Memilih Media Pesan
Silahkan memilih media Pesan Standar untuk mengirim aktivasi, harap tidak memilih media Messenger atau media pesan lain, sebab itu adalah salah satu yang menyebabkan Error Permintaan Kehabisan Waktu pada saat aktivasi.
6. Hapus + Instal + Aktivasi Ulang
Jika poin 1 sampai 5 sudah dipastikan dan sudah di coba, namun proses aktivasi tetap menampilkan Error Permintaan Kehabisan Waktu, yang harus di lakukan adalah Menghapus > Install > Aktivasi Ulang BSI Mobile.
Berdasarkan pengalaman, jika beberapa cara di atas telah dilakukan, maka Error Permintaan Kehabisan Waktu saat aktivasi BSI Mobile akan teratasi.
Permintaan Kehabisan Waktu Saat Transaksi
Error Permintaan Kehabisan Waktu muncul pada saat transaksi, penyebab utamanya adalah koneksi internet tidak stabil atau terputus atau bisa juga disebabkan Bank BSI Sedang melakukan perbaikan jaringan, untuk mengatasinya, pastikan saja koneksi internet kalian atau cek info perbaikan jaringan yang sedang dilakukan oleh BSI, jika semua telah di pastikan baik-baik saja. Silahkan coba transaksi lagi, sesuai pengalaman pasti berhasil.
Selain Error Permintaan Kehabisan Waktu, terkadang juga BSI Mobile tiba-tiba BSI Mobile 'Keluar Sendiri' itu terjadi pada saat Transfer, Cek Saldo, Pembelian, Pembayaran bahkan transaksi lainnya.
Penyebab BSI Mobile Keluar Sendiri saat transaksi adalah Koneksi Internet tiba-tiba tidak stabil atau terputus, untuk mengatasi nya silahkan perhatikan koneksi internet kalian, jika telah stabil, silahkan bertransaksi kembali.
Itulah ulasan mengenai Cara Mengatasi BSI Mobile Error Permintaan Kehabisan Waktu, jika pada ulasan ini terdapat kekurangan, kalian dapat menghubungi Bank BSI terdekat atau menelpon BSI di Call Center 14040.
Artikel Membantu Lainnya: